Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Catalis Band Metalcore Pendatang Baru Melepas Single Perdana "Sudut Gelap"

Catalis Band Metalcore Pendatang Baru Melepas Single Perdana "Sudut Gelap"


Kota Cianjur kembali menghasilkan talenta baru dalam skena musik cadas [ baca : metal ] kali ini datang dari band metalcore bernama Catalis yang terbentuk tahun 2016 silam, mereka diperkuat oleh Ilham Purnama R (Vocal), Rizal Rachman R (Lead Guitar), Gebi Ilham B (Rhythm), Fadil Rahardian (Bass), dan Agus Muhammad R (Drum) tidak perlu memiliki waktu yang lama untuk menujukan jati dirinya, kali ini mereka menunjukannya lewat single perdana yang berjudul "Sudut Gelap" yang dirilis melalui akun soundcloud dan reverbnation milik Catalis belum lama ini.
Dengan single perdana yang telah dirilis mereka siap menunjukan eksistensinya tentunya sesuai arti dari nama Catalis itu sendiri yaitu sesuatu zat kimia yang berbahaya, ya bisa saja mereka akan menjadi salah satu band berbahaya dari Cianjur di masa depan.

Catalis Band Metalcore Pendatang Baru Melepas Single Perdana "Sudut Gelap"
"Single Sudut Gelap terinspirasi dari perjalanan hidup dan pengalaman masing-masing personil dan di ulas kedalam lagu ini", ungkap Catalis melalui siaran pers yang Cianjur Musik Cadas terima.

Catalis membagikan secara gratis alias free download single "Sudut Gelap",


Lirik  "Sudur Gelap"

Awan gelap pekat ini telah menjerat dunia
Muntahkan sisi hitam pada setiap jiwa yang terhina
Para jiwa yang lemah tak lagi bermakna
Hina .. terpandang rendah

Hidup terlalu gelap dan terus terkekang
Jangan berlari tuk hindari semua ini
Kau tak pernah peduli dengan jiwa ini
Hanya bisa menari dan mencaci maki

Gelap ini…
Takkan mati..
Diri ini akan mati..

#Reff
Jangan kau menatap hina diri ini…
Kau yang penuh dosa
Takkan mampu menilaiku

Back to Reff #

Ku jauh dari kata suci
Sisi gelap ku akan terus mengiringi sampai nanti
Sadarkan aku bahwa gemerlap dunia takkan abadi
Suatu saat nanti pasti kan kutemukan jalan yang benar benar diberkati


Info
Facebook : www.facebook.com/catalis.id
Email  : catalis.official@gmail.com 
Contact us (08973175971)