Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Album Review : Angel Of Death - Tribute To Big Four ( 2017 )

Album Review : Angel Of Death - Tribute To Big Four ( 2017 )

The Big Four siapa yang tak mengenal mereka, rasanya kalian sebagai penikmat/ bahkan pemain musik sudah tahu siapa mereka, legenda thrash Metal asal America yang sangat banyak diapresiasi oleh pecandu musik cadas, siapa lagi kalau bukan Megadeth, Slayer, Metallica, dan Anthrax, tak sedikit band Indonesia yang pernah membawakan lagu - lagu dari band The Big Four, entah itu lagu milik Megadeth, Slayer, Anthrax, maupun Metallica, tidak percaya silahkan google, tidak hanya membawakan lagu-lagu mereka, ada juga yang membuat gigs khusus band - band yang tampil membawakan lagu dari band idolanya seperti contohnya Tribute To Metallica bahka era awal 2000-an sebuah album kompilasi Tribute To Metallica pernah hadir yakni Death Millitia  hingga saat ini pun masih banyak para kolektor rilisan band The Big Four, kurang apalagi mereka, hmm hanya saja Slayer belum pernah mampir ke Indonesia.

Tunggu, kami tidak membahas lebih dalam tentang Megadeth, Metallica, Slayer, atau Anthrax melainkan seperti yang sudah pernah kami ulasan dua lagu bocoran diartikel sebelumnya bahwa band Progressive Blast metal asal Sukabumi merilis album kedua yang tentunya membawakan lagu-lagu dari band The Big Four yang dikemas dalam sebuah album bertajuk Tribute to Big Four, menurut kami ini sesuatu yang bagus, berani dan pastinya percaya diri ketika seorang fans membawakan ulang lagu-lagu dari idolanya dalam album keduanya. 

Angel Of Death kali ini mengemas album ke dua masih sama seperti album sebelumnya yakni dalam format cakram padat jewel case beserta slipcasenya, dengan artwork yang menampilkan para iconic dari band The Big Four itu sendiri, hanya saja berbeda dibagian boklet lalu pada pengerjaan artwok Angel Of Death masih mempercayakan seorang ilustrator beranama Bvll Metal Art (Wangsington, United States of Amercia)

Masuk kedalam susunan lagu Angel Of Death dalam album Tribute To Big Four hanya mengcover dua lagu saja dari band The Big four, seperti track pertama dibuka oleh "Death Rider" milik Anthrax yang terdapat pada album Fistful of Metal, Angel Of Death dilagu awal bermain cepat melebihi lagu aslinya, terasa dengan tempo dan karakter vokal yanng berbeda, sentuhan string section diawal memberikan cukup kemegahan, berlanjut ke track kedua "Disciple" milik Slayer yang terdapat God Hates Us All aransemen pun terasa seperti bukan lagu Slayer padahal "Disciple" digubah menjadi ciri khas Angel Of Death yang menampilkan sound dan aransemen berbeda dengan string section masih terasa, berlanjut ke lagu berjudul "Kill The King" milik Megadeth yang terdapat pada album Capitol Punishment: The Megadeth Years, ketika mendengarkan lagu "Kill The King" cukup kaget  bagaimana tidak, Angel Of Death masih memasukan string section serta synthesizer, secara keseluruhan aransemen lagu "Kill The King berubah drastis dari aransemen asli tanpa mengubah benang merah lagu "Kill The King" sehingga Angel Of Death merubah musik menjadi lebih cepat dan klimak, kembali masuk ke lagu Slayer, lagu berjudul "Repentless" masih tetap beringas, kembali ke Anthrax, lagu berjudul "Soldiers Of Metal" yang terdapat di Fistful of Metal diaransemen oleh Angel Of Death dengan karakter yang jauh berbeda, Megadeth dengan lagu yang diambil dari album Th1rt3en yakni "Sudden Death" yang kali ini diaransemen, lagu "Sudden Death" terasa sangat cukup diaransemen oleh Angel Of Death dimana riff-riff gitar lagu tersbut memang sangat terkesan ciamik dan powerfull, memasuki bagian terakhir yakni dua lagu dari Metallica band yang sangat memiliki jutaan fans didunia, lagu "The Unforgiven" dari album Metallica (Black Album) tersebut merupakan lagu yang melodius dan ballad cukup berhasil menjadi naik satu tingkat menjadi lebih cepat dan cadas, masih lagu dialbum Metallica (Black Album) lagu penutup yakni "Wherever I May Room" menajdi lagu yang cukup sadis sebagi lagu penutup album kedua bertajuk Tribute To Big Four.

Dari keseluruhan lagu yang di cover oleh Angel Of Death, memang benar band asal Sukabumi yang dimotori oleh Faisal ( Vokal ), Okky ( Gitar ), Denny ( Bass ), Adji ( Drum )  memang band bernyali besar dan berani melewati batas zona aman.


Title : Tribute To Big Four
Genre : Progressive Blast metal 
Release Date : 13/11/2017
Origin : Sukabumi, Jawa Barat. Indonesia
Label : Metalmilitia99 Prod
Rate : 9/10
Author : Iqbal Losebag (Cianjur Musik Cadas)

Post a Comment for "Album Review : Angel Of Death - Tribute To Big Four ( 2017 )"